Ketika sangkakala ditiup oleh malaikat Israfil, maka itu menjadi pertanda akhir dari kehidupan dunia dan kiamat pun tiba.
Dalam Alquran dikisahkan bahwa keadaan pada hari kiamat akan berlangsung sangat mengerikan. Bumi akan hancur, langit digulung, gunung-gunung diibaratkan seperti bulu yang dihamburkan, laut meluap serta keadaan manusia yang kacau-balau akibat peristiwa maha dahsyat itu.
Semua makhluk yang ada di alam semesta ini akan binasa saat kiamat tiba. Tidak ada tempat sembunyi, dan tidak akan ada yang bisa melarikan diri dari kiamat tersebut.
Meski semua makhluk Allah akan binasa saat kiamat, namun ada beberapa makhluk ciptaan Allah yang Allah kehendaki untuk tidak binasa saat sangkakala itu ditiup. Inilah 6 ciptaan Allah yang Allah tidak hancur saat hari kiamat.
Table of Contents
1. Surga dan Neraka
Surga dan neraka juga makhluk ciptaan Allah. Saat hari kiamat, surga dan neraka tidak ikut hancur seperti makhluk Allah yang lain. Ini semua tentu terjadi atas kehendak Allah.
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
“Sesungguhnya pada yang demikian itu pasti terdapat pelajaran bagi orang-orang yang takut kepada azab akhirat. Itulah hari ketika semua manusia dikumpulkan (untuk dihisab), dan itulah hari yang disaksikan (oleh semua makhluk). Dan Kami tidak akan menunda, kecuali sampai waktu yang sudah ditentukan. Ketika hari itu datang, tidak seorang pun yang berbicara, kecuali dengan izin-Nya; maka di antara mereka ada yang sengsara dan ada yang berbahagia. Maka adapun orang-orang yang sengsara, maka (tempatnya) di dalam neraka, di sana mereka mengeluarkan dan menarik nafas dengan merintih, mereka kekal di dalamnya selama ada langit dan bumi, kecuali jika Tuhanmu menghendaki (yang lain). Sungguh, Tuhanmu Maha Pelaksana terhadap apa yang Dia kehendaki. Dan adapun orang-orang yang berbahagia, maka (tempatnya) di dalam surga; mereka kekal di dalamnya selama ada langit dan bumi, kecuali jika Tuhanmu menghendaki (yang lain); sebagai karunia yang tidak ada putus-putusnya.”. [QS. Hud ayat 103-108]
2. Arsy Allah
Makhluk ciptaan Allah yang lain yang tidak akan hancur saat hari kiamat adalah Arsy Allah. Tentu saja, ini juga merupakan kehendak Allah sehingga Arsy tidak hancur saat hari kiamat. Allah berfirman:
“Dan mereka berkata, “Segala puji bagi Allah yang telah memenuhi janji-Nya kepada kami dan telah memberikan tempat ini kepada kami sedang kami (diperkenankan) menempati surga di mana saja yang kami kehendaki.” Maka (surga itulah) sebaik-baik balasan bagi orang-orang yang beramal. Dan engkau (Muhammad) akan melihat malaikat-malaikat melingkar di sekeliling ‘Arsy, bertasbih sambil memuji Tuhannya; lalu diberikan keputusan di antara mereka (hamba-hamba Allah) secara adil dan dikatakan, ‘Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam.'” [QS. Az-Zumar ayat 74-75]
3. Kursi Allah
Menurut para ulaman, selain Arsy atau singgasana, makhluk Allah yang lain yang juga tidak akan hancur saat hari kiamat adalah kursi milik Allah Subhanahu wa Ta’ala, kursi Allah ini sangat besar dan luas. Dalam sebuah hadits, Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda,
“Tidaklah langit yang tujuh dibanding kursi kecuali laksana lingkaran anting yang diletakkan di tanah lapang.” [HR. Ibnu Hibban]
4. Lauh Mahfuzh
Lauh Mahfuzh adalah kitab dimana Allah Subhanahu wa Ta’ala menuliskan seluruh kejadian di alam semesta. Di dalam Alquran, Lauh Mahfuzh disebut sebanyak 13 kali. Adapun nama lain dari Lauh Mahfuzh di dalam Alquran adalah Ummu al-Kitab yang berarti ‘Induk Kitab’.
Sama seperti Arsy dan Kursi Allah, Lauh Mahfuzh juga termasuk ciptaan Allah yang tidak akan binasa saat hari kiamat.
“Dan tidak ada sesuatu pun yang tersembunyi di langit dan di bumi, melainkan (tercatat) dalam Kitab yang jelas (Lauh Mahfuzh).” [QS. An-Naml ayat 75]
5. Tulang Ekor
Tulang ekor atau tulang sulbi adalah salah satu ciptaan Allah yang juga tidak akan hancur saat hari kiamat.
Rasulullah menjelaskan bahwa dari tulang sulbi itulah manusia diciptakan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala dan dari tulang sulbi pula Allah akan membangkitkan kita di hari pembalasan nanti.
Rasulullah bersabda:
“Semua bagian tubuh anak Adam akan dimakan tanah kecuali tulang sulbi yang darinya ia mulai diciptakan dan darinya dia akan dibangkitkan.” [HR. Bukhari, Nasa’i, Abu Dawud, Ibnu Majah dan Ahmad]
6. Ruh
Ciptaan Allah yang tidak akan binasa saat hari kiamat adalah ruh. Ketika ruh meninggalkan jasad, maka makhluk akan mati, dan jasad akan binasa. Namun ruh akan diangkat oleh Allah dan akan dikembalikan kembali ke jasad saat hari pembangkitan kelak. Para ulama sepakat bahwa ruh juga tidak akan hancur saat hari kiamat.
Hari kiamat adalah takdir Allah yang pasti akan terjadi, tetapi waktu kapan terjadinya hari kiamat tersebut adalah rahasia Allah. Iman kepada hari kiamat merupakan rukun iman kelima yang wajib kita percayai.
0 Comments