Hadirnya seorang kekasih memang berdampak besar dalam kehidupan kita, dengan hadirnya kekasih, kita bisa lebih bersemangat dalam menjalani hidup ini, lebih semangat untuk mengejar cita-cita yang selama ini kita impikan, hidup jadi lebih jelas kemana tujuan kita. Namun dengan hadirnya seorang kekasih bukan berarti hidupmu sudah aman, justru itu adalah permulaan dari berbagai masalah yang bakal kamu hadapi dikemudian hari.

Masalah akan datang bertubi-tubi menguji kesetiaan dan komitmen hubungan kalian berdua. Jika kalian berdua tidak bisa melewati masalah-masalah yang bakal menghadang, bukan mustahil hubungan kalian akan berakhir di tengah jalan.
Memang, suatu hubungan yang ideal tidak hanya diciptakan di awal namun juga butuh dipelihara. Banyak hal yang perlu kalian lakukan agar hubungan tersebut dapat bertahan lama dan membuat bahagia. Apa kamu dan pasanganmu sudah melakukan hal-hal berikut ini? Kalau belum tidak ada salahnya kamu coba agar hubunganmu lebih harmonis.
Rasa Saling Mengasihi
Tidak ada pasangan yang akan bahagia setiap pasangan. Ada masanya ketika kalian berdua memiliki masa-masa yang sulit. Di sinilah rasa saling mengasihi itu dibutuhkan, karena sikap ini menunjukkan bagaimana kalian bisa saling peduli satu sama lain.
Kepercayaan
Apalah artinya jika hubungan tidak didasari oleh kepercayaan. Kepercayaan berarti kamu dapat memberikan kebebasan pada pasanganmu untuk melakukan semua yang dia inginkan.
Sehingga kalian tidak saling merasakan banyak batasan yang pada akhirnya akan menjadi suatu masalah. Kamu tidak pernah merasa khawatir karena kamu tahu bahwa pasanganmu dapat bertanggung jawab dengan kepercayaan yang kamu berikan.
Tidak Mengungkit Luka Lama
Inilah yang sering menjadi kesalahan fatal suatu hubungan. Setiap ditimpa masalah, kamu atau kekasihmu akan mengungkit-ungkit kesalahan atau luka lama.
Hal ini tentunya sangat tidak baik untuk hubungan kamu. Hubungan yang telah lama kamu bangun dengan susah payah akan hancur dalam waktu sekejap jika kamu mengungkit luka lama tentang dirinya.
Kompromi
Kebanyakan orang cenderung akan berpikir bahwa semakin sedikit masalah berarti semakin baik kualitas hubungan. Padahal poin pentingnya bukan terletak disana, melainkan bagaimana cara kalian berdua mencari solusi atau jalan keluar dari masalah tersebut.
Semakin banyak masalah yang kalian hadapi dan selesaikan berdua, maka semakin baik pula ikatan yang terjalin diantara kalian.
Berjanjilah Untuk Selalu Jujur
Kejujuran adalah kunci dari kebenaran. Semua pasangan pastinya menginginkan punya kekasih yang jujur. Kejujuran akan membuat hubunganmu dengan dia menjadi awet dan tahan lama dan sebaliknya, kebohongan akan menjadi bumerang dan bom waktu yang suatu saat akan meledak dan menghancurkan hubungan kalian.
Suatu kebohongan akan selalu di tutupi dengan kebohongan baru dan seterusnya. Jadi jika kamu ingin hubunganmu dan kekasihmu bertahan lama jangan takut mengatakan yang sebenarnya dan selalu jujur.
Pikiran Positif
Memiliki prasangka buruk terutama terhadap pasanganmu sendiri tidak akan membuat hubunganmu bertahan lama. Wajar saat sesekali kamu merasakan cemburu ataupun tidak senang dengan sikap pasanganmu. Tetapi kamu tahu caranya mengendalikan situasi dan menghadapinya dengan pikiran jernih.
Selain itu penting juga untuk tidak selalu berkomentar negatif pada pasanganmu. Dari pada memberikan kritik lebih baik kamu menghargai setiap tidakan kecil yang telah dilakukannya. Bisa dalam bentuk pujian atau sekedar ucapan terima kasih yang akan semakin memperkuat hubunganmu.
Saling Pengertian
Setiap masalah yang kalian hadapi dapat diselesaikan dengan saling mendengarkan. Perdebatan panjang yang biasa terjadi adalah dampak dari keegoisan masing-masing dari kalian. Biasakan untuk memiliki waktu santai yang bisa kamu dan pasanganmu gunakan untuk saling berbagi dan bicara agar saling mengerti satu sama lain.
Belajar saling menghargai pasangan. Cobalah untuk melihat segala sesuatu dari sudut pandang pasanganmu. Itu merupakan kunci utama untuk menerima perbedaan yang ada dalam diri masing-masing. Singkirkan jauh-jauh sikap egoismu dan hubungan yang kamu jalani pasti akan berjalan lancar dan bahagia.
Kasih Sayang
Kasih sayang merupakan satu hal yang tidak dapat ditawar keberadaannya dari suatu hubungan. Dengan kasih sayang yang kamu berikan terhadap pasanganmu akan membuatnya merasa dihargai, diperhatikan, dan dicintai. Hal tersebut akan membuat hubungan yang kuat diantara kalian.
Siapkan Cadangan Maaf Sebanyak-banyaknya Untuk Kekasihmu
Dalam suatu hubungan cinta pastinya ada yang namanya kesal, sakit hati, cemburu atau bahkan pertengkaran. Itu semua adalah hal yang biasa dalam hubungan cinta.
Jika kalian sudah berkomitmen untuk selalu bersama, kalian pasti akan ditimpa rasa tersebut, namun maaflah yang akan menjadi pondasi kokoh keutuhan hubungan kalian dengan saling memaafkan hubungan kalian akan semakin kokoh dan memancarkan aura positif.
Kehadiran
Penting sekali kamu dapat selalu ada saat dia membutuhkan dukungan. Walaupun mungkin kamu tidak dapat dapat memberikan jalan keluar dari masalah yang dihadapinya, namun pelukanmu akan sangat berarti buat pasanganmu. Tunjukan padanya bahwa kamu peduli tentang segala hal tentang dirinya.
Kamu dan pasanganmu harus selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk hubungan kalian. Ikatan yang terjalin pun akan terasa lebih dalam dari sekedar kehadiran secara fisik. Semakin kamu mengenal pasanganmu, semakin mudah pula kalian melewati segala jenis rintangan yang menghadang hubunganmu kelak.
0 Comments